Ramadhan Challenge

Bulan Ramadhan bulan dimana Allah menurunkan Al Quran petunjuk bagi umat manusia… (Al Baqarah : 185)

Kali ini mengajak muslimah dan remaja seBritannia raya untuk semakin mendekatkan diri dengan Al Quran di bulan Ramadhan dengan cara menghafalkan surat dalam Al Quran .

Boleh pilih salah satu surat, atau mau dua, tiga surat sekaligus untuk dihafal di bulan Ramadhan ini silahkan.
Tantangan:

✏Surat-surat di Juz 30
✏Surat-surat di Juz 29
✏Surat – Surat Al Musabbihāt
– QS. Al Isrā
– QS. Al Hadid
– QS. Al Hasyr
– QS. As Shad
– QS. Al Jumu’ah
– QS. At Taghabun
– QS. Al A’lā

Mengapa kita perlu menghafal Al Quran ?
Ketika menghafal Al Quran, mau tidak mau kita mengulang-ulang bacaan Al Quran, diiringi dengan memahami dan merenungi maknanya semoga bertambah-tambah kecintaan kita pada Al Quran. Di mana Al Quran adalah panduan hidup kita, agar dapat membedakan yang benar Dan yang salah. Sehingga kita bisa keluar dari bulan ramadhan tahun ini memahami Al Quran lebih banyak dari sebelumnya.

Tips:
1⃣Luruskan niat, Bismillaah, berdo’a mohon pertolongan Allâh.

2⃣Dalam 1 hari, targetkan untuk menghafalkan satu porsi (tiap orang punya porsi yang berbeda/target yang berbeda) dari 30 porsi hafalan agar target tercapai dalam 30 hari

3⃣Pilih waktu paling yang paling nyaman (pagi atau petang) setidaknya 30 menit, usahakan konsisten dan tidak melewatkan satu hari pun tanpa mengulang hafalan Qur’an. Lebih baik mempertahankan hafalan yang ada, dibandingkan terus menambah hafalan tapi melupakan apa yang telah dihafal.

4⃣Baca terjemahan dan tafsir ayat yang sedang dihafal agar insyaAllah lebih memahami ayat tersebut sesuai dengan pemahaman Rasulullâh shallallahu’alayhi wasallam dan para sahabat radhiyallâhu’anhum.
Sahabat bisa memulainya dengan meng-install tafsir Ibn Katsir via Android.

5⃣Dengarkan murratal ayat surat yang sedang dihafal untuk membantu memahami tajwid nya

6⃣Jika rasa malas mulai menyerang, ingat kembali keutamaan menghafal Qur’an

Tata Cara mengikuti KIBAR Ramadhan Challenge

  1. Mendaftar ke panitia dengan menyertakan nama Dan no hp diri peserta, pilih kelompok tantangan dan cantumkan Surat yg mau dihafal dengan mengisi formulir dalam link ini: https://docs.google.com/spreadsheets/d/1tQPSNKX4mAQAwBlqF-ZMY7LYR1UKNC8QHM7Sd6a0nPg/edit?usp=sharing
  2. Peserta yang telah terdaftar akan dimasukan ke dalam group WA hafalan
  3. Setiap peserta mengirimkan Voice Note hafalannya setiap hari ke group WA selama bulan ramadan
  4. Di dalam setiap group akan ada pembimbing yang memeriksa hafalan peserta dan memberikan feedback harian
  5. Ada PJ harian yang bertugas membuat / mengupdate daftar hafalan peserta dlm group tersebut.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.