[Profil Lokaliti] Pengajian Birmingham

Pengajian Birmingham adalah Pengajian yang dibentuk untuk menjalin tali silaturahmi Keluarga besar warga Negara Indonesia yang tinggal di Birmingham dan sekitarnya antara lain Glouchester, Wolverhampton, Walsall, Coventry, Lichfield. Anggotanya cukup majemuk, terdiri dari Keluarga Indonesia, mix couple, student, pekerja dan anak-anak. Beberapa kegiatan diupayakan untuk mewadahi silaturahmi diantara kami, baik itu melalui kegiatan kerohanian maupun kegiatan umum lainnya. Kegiatan kerohanian diorganisasikan dalam bentuk Pengajian Birmingham untuk Ibu-ibu dengan nama milis “AsySyifa” dan untuk Bapak-bapak dengan nama milis “Forum Jumat” yang lalu dipelopori antara lain oleh Kak Andy dan Ustadz Satiya. Sedangkan Kegiatan umum lain dilaksanakan oleh PPIMIB (Persatuan pelajar Indonesia dan Masyarakat Indonesia Birmingham)

source: Wikipedia

Pelaksanaan kegiatan kerohanian bersifat rutin. Pengajian diselenggarakan setiap dua minggu di bulan-bulan selain Ramadhan dan setiap minggu di bulan Ramadhan. Pengajian dilaksanakan baik terpisah antara Asy-syfa dan Forum Jum’at, maupun digabung. Kegiatan diselenggarakan di rumah kediaman anggota atau ditempat lain yang telah ditetapkan seperti di Chaplaincy University of Birmingham, Park, dan lain-nya. Pembicara di acara pengajian umumnya adalah anggota Pengajian AsySyifa dan Forum Jum’at sendiri, namun kami juga menghadirkan para narasumber yang berbahasa Inggris (ustadz syah Nawaz, Ustadz Emrah) dan ustadz yang datang ke UK atas undangan Ihsan maupun KBRI (ustadz Dr. Daud Rasyid MA), juga beberapa ustadz yang kebetulan juga sedang menempuh study atau tinggal di UK (Ustadz Nanung, Ustadz Ali Sophian, Ustadz Mukhtar). Pengajian juga menyelenggarakan acara rutin lain seperti perayaan idul fitri dan idul adha yang diawali dengan sholat Ied berjamaah. Pengajian pun mengumpulkan dan meyalurkan zakat, infaq dan shadaqah dari anggota, diutamakan disalurkan untuk anggota yang membutuhkan, dan juga disalurkan ke lembaga yatim piatu atau panti asuhan di Indonesia. Dari dana ZIS yang terkumpul pun kami mencoba membantu Korban bencana alam seperti korban merapi dan banjir Pakistan beberapa waktu lampau, ataupun kegiatan lainnya di Indonesia seperti pembangunan Madrasah dan Pesantren.

Alhamdulillah, pengajian telah berjalan lancar sekian tahun. Karena beberapa anggota  come and go  terutama yang student, dalam pelaksanaan kepengurusan pengajian, kami banyak dibantu dan dibimbing oleh Uni Mila Clare dan Kak Rin Warilow selaku masyarakat yang menetap di Birmingham. Ada beberapa hal yang ingin kami kembangkan untuk kegiatan Pengajian ke depannya:

 

  1. Karena level of understanding akan Islam diantara anggota sangat bervariasi, beberapa anggota adalah mix couple yang muallaf, dalam upaya untuk meningkatan pengetahuan keislaman  kami upayakan antara lain dengan meningkatkan kemampuan membaca Al Qur’an disetiap pertemuan pengajian dan mendatangkan Ustadz terutama yang berbahasa Inggris.
  2. Keinginan kami untuk meminta bantuan dari Pengajian lain di UK, untuk membantu kami menyediakan nara sumber yang dapat berbagi ilmu dengan kami di Birmingham karena demand yang tinggi. Banyaknya warga Indonesia di Birmingham serta minimnya ketersediaan nara sumber yang mumpuni menjadi alasan tingginya demand partisipasi ustadz dari kota lain. Mohon perhatian dari Kibar dalam hal ini.
  3. Keinginan kami untuk menyambung tali silaturahmi dengan lebih banyak lagi warga Indonesia yang ada di UK, InsyaAllah terus diupayakan dengan lebih banyak mengundang rekan-rekan dari kota lain untuk menghadiri pengajian kami.

 

Birmingham, 23 Juli 2012

Delima Taurisia

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.