PhD Forum Series #01 – Nottingham

Tempat:
Lokaliti PeDLN
The University of Nottingham

Pembicara:
Prof. Hadi Susanto
Associate Professor  – Department of Mathematical Sciences
University of Essex
https://www.essex.ac.uk/maths

Dr. Iswandaru Widyatmoko
AECOM – Civil Engineer
Nottingham
https://www.researchgate.net/profile/Daru_Widyatmoko/

Alhamdulillah, pada hari kamis kemarin tanggal 21 Juli 2016 dihadiri oleh 18 peserta, terlaksana acara PhD Forum. Acara PhD Forum adalah sebuah acara sharing untuk mahasiswa PhD (S3) sebagai ajang tukar pikiran dan berbagi saran dan tips and trik.

Pak Hadi Susanto , Associate professor di University of Essex, diundang sebagai pembicara dalam sesi yang pertama ini. Beliau memberikan sebuah presentasi tentang bagaimana menjadi seorang mahasiswa PhD yang baik. Pak Hadi memberikan presentasinya melalui media komunikasi onlie Skype.

Beberapa pertanyaan setelah beliau memberikan materi sangat menarik, seperti bagaimana cara untuk mengkompromikan saran dari reviewer dan supervisor yang berbeda, apa ekspektasi dari PhD di tahun pertama, kedua dan ketiga.

Pembicara selanjutnya adalah Pak Iswandaru, professional pada bidang civil engineer di Nottingham. Beliau memberikan saran tentang PhD viva dan bagaimana cara mengatur data-data yang kita dapatkan selama PhD. Selain itu, Pak Iswandaru juga memberikan presentasi mengenai bagaimana menyusun dan menulis PhD thesis.

Kami harapkan dari program ini, kita dapat menyusun strategi seawal mungkin, sehingga dapat memanfaatkan waktu yang tersedia secara efektif dan efisien. (L&D Division)

[google-drive-embed url=”https://drive.google.com/file/d/0B940VEBhJDqbRlVFVGt6WUlvZlk/preview?usp=drivesdk” title=”PhD Forum #01 – HS – Nasehat PhD.pdf” icon=”https://ssl.gstatic.com/docs/doclist/images/icon_12_pdf_list.png” width=”100%” height=”400″ style=”embed”]

 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.