Pengumuman KIBAR Spring Gathering 2013

facebook-cover-2
Assalaamu’alaikum Wr. Wb.
Sahabat KIBAR rahimakumullah,
Tidak terasa musim semi sudah didepan mata. Insya Allah kita akan kembali belajar bersama, bersilaturahim dan rihlah (jalan-jalan) di acara KIBAR Spring Gathering 2013 (KSG 2013). KSG 2013 akan mengambil tema “Mengokohkan Iman, menebar cahaya Islam”.
KSG 2013 insya Allah akan dilaksanakan pada hari dan tanggal Sabtu dan Minggu, 25-26 May 2013 di Syed Shah Mustafa (RA) Jamea Mosque & Islamic Centre yang beralamat di 16 Crown Terrace Aberdeen AB11 6HD.
 
Pembicara utama KSG 2013 adalah Ustadz Shamsi Ali. Beliau adalah warga Indonesia yang menjadi Imam dan leader di Islamic Cultural Center, Mesjid terbesar di New York USA dan juga di Masjid Al Hikmah (masjid masyarakat muslim Indonesia). Beliau sangat aktif di kegiatan dakwah di tengah-tengah warga non-muslim dan kegiatan-kegiatan interfaith. Kegiatan beliau secara lebih lengkap bisa dilihat di website beliau http://www.shamsiali.com. Alhamdulillah, beliau telah menyatakan kesediaanya untuk menjadi pembicara utama dan hadir di acara KSG 2013.
Pembicara utama lainnya adalah Syekh Abdurraheem Green (masih dalam konfirmasi). Beliau adalah seorang aktivis dakwah Islam di UK dan juga di berbagai Negara di belahan dunia dari US sampai Australia. Saat ini beliau menjadi chairman dari sebuah organisasi yang bernama IERA (http://www.iera.org.uk). Organisasi ini memiliki kegiatan dakwah bagi non-muslim, muslim yang baru masuk islam, debat interfaith dan dakwah training.
Dari kedua pembicara utama tersebut, diharapkan umat muslim Indonesia di UK akan mendapatkan pelajaran yang sangat berharga bagaimana caranya mengokohkan keimanan di tengah-tengah tantangan hidup di negeri barat dan kemudian menjadi duta dalam menebarkan cahaya Islam. Karena.. Iman dan Islam adalah nikmat Allah yang tak terhingga nilainya yang akan menyelamatkan kita dari api neraka. Kita wajib menjaganya dan menyebarkannya.
Acara lain yang juga akan sangat menarik untuk diikuti yaitu acara khusus muslimah, presentasi charity dan shalat malam berjama’ah (qiyamullail berjama’ah) yang dilanjutkan dengan berdo’a bersama. Tak lupa anak-anak dan remaja insya Allah akan memiliki acaranya masing-masing yang menarik, seru dan bermanfaat!! Yang dipandu oleh guru yang berpengalaman.
Acara rihlah yaitu berkeliling kota Aberdeen dan meluangkan waktu berekreasi di Aberdeen Beach akan dilaksanakan pada hari Minggu, kemudian dilanjutkan dengan Bazaar makanan dan pernak-pernik Indonesia.
Atas nama warga muslim Aberdeen dan Scotland, seluruh panitia KSG 2013 dan pengurus KIBAR 2012-2013 kami mengundang seluruh sahabat KIBAR beserta teman dan keluarga untuk hadir di acara ini. Mengenai detail pendaftaran dan Infaq bisa di lihat di www.KIBAR-UK.org.
Kehadiran sahabat KIBAR sebagai tamu di KSG 2013 akan sangat kami nantikan dan hargai dari Isle of Wight, Southampton, London, Bristol, Birmingham, Oxford, Cambridge, PEDLN, Sheffield, Greater Manchester, Leeds, Newcastle, Wales, Northern Ireland, Glasgow-Edinburgh, dan seluruh penjuru UK. Kami sadar bahwa lokasi KSG 2013 kali ini terasa jauh untuk di capai, tapi insya Allah kami pun yakin tali persaudaraan kita karena Allah akan membuat jarak ini terasa dekat dan membuat kita ringan untuk melangkah.
Mohon do’anya Semoga Allah SWT memudahkan langkah kita untuk menghadiri undangan KSG 2013 ini dan penyelenggaraan KSG 2013 bisa berlangsung dengan sukses serta memberikan manfaat untuk kita semua.
Oh iya sebagai rasa terimakasih dari kami untuk pendaftar pertama ada hadiah menarik bagi satu orang pemenang yaitu satu kamar Gratis di Travelodge (Family room) ketika KSG 2013 berlangsung. Hadiah ini berlaku bagi pendaftar Gelombang pertama hingga 13 April 2012. Pemenang kedua dan ketiga akan mendapatkan T-Shirt cantik KIBAR. Pemenang akan diundi oleh panitia KSG dan akan diumumkan Tanggal 17 April 2013. Insya Allah.
Kami tunggu kehadiran sahabat KIBAR semua!!
Wassalaamu’alaikum wr. Wb.
Pengurus KIBAR 2012-2013 dan Panitia KSG 2013

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.